"Selamat Datang Bulan Yang Dirindukan "Tema PODCAST SEPERAK Perdana



Bangka Belitung, Media Realita News - Panitia Kampung Ramadhan Seperak (KRS) mengisi kegiatan Ramadhan dengan mengadakan PODCAST SEPERAK di Google Meet, Kamis(23/3/2023).


Kampung Ramadhan Seperak (KRS) merupakan Program Tahunan yang diadakan oleh komunitas asal kecamatan Simpang Rimba, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Bangka Belitung. 


Komunitas SEPERAK memiliki 2 makna.

Makna Secara Georafis SEPERAK diambil dari 3 desa, yaitu :

 Sebagin, Permis, Rajik.


Adapun secara Filosofi SEPERAK berarti

Sejuta Pemuda Bergerak. 


Kegiatan ini dihadiri oleh Alvhi Syahrin (Pembina Seperak), Ustadz Hamas (Ketua Puskamda Madiun Raya) sebagai Pemateri di Podcast Seperak,  Adilla Az-Zahra (Moderator), Anggota Seperak, Serta Pemuda/i lainnya yang menjadi Peserta Acara.

 


Tujuan diadakannya kegiatan tersebut guna memanfaatkan momentum Ramadhan untuk diisi dengan hal yang bermanfaat. Serta menjadi sarana untuk menyampaikan keilmuan agama/umum dan eningkatkan silaturahmi sesama para pemuda/i. 


Adillah Zahra menyampaikan bahwa Kegiatan ini juga tidak hanya untuk anggota Seperak, tetapi juga untuk yang lainnya.


Penulis berita yang juga menjadi Peserta dalam acara, mengutip beberapa Point dari isi yang disampaikan Pemateri Podcast :


"Jadilah Pemuda yang dapat mengajarkan serta mengajak seseorang pada kebaikan. Dan jadikanlah dirimu sebagai orang yang dapat berguna bagi nusa bangsa dan agama" kutipan dari isi Materi yang disampaikan Hamas.



Tentunya Kegiatan ini memberikan banyak manfaat, serta hikmah yang dapat  diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.



Kampung Ramadhan Seperak juga akan mengadakan kegiatan kegiatan lainnya, seperti :


- Seperak Berbagi(berbagi takjil/sembako)

- Pesantren Kilat Seperak

- Seperak Bersholawat

- Khataman Qur'an

- Ramadhan Championship Seperak

- I'tikaf Seperak

- Malam Keakraban Seperak

Serta Podcast seperak.


Sebelum menuju ke materi inti, Alvhi Syahrin atau Alvhi Peci memberikan sambutan diawal acara.


Ia mengungkapkan sangat bersyukur atas terlaksananya Kampung Ramadhan Seperak (KRS) di tahun 2023 ini.


"Alhamdulillah, di Bulan Ramadhan Ini para pemuda makin semangat untuk mengadakan kegiatan positif yang bermanfaat untuk maslahat" Ungkap Alvhi.


"Insyaallah saya akan selalu mendoakan yang terbaik untuk Masyarakat desa sebagin, Permis & Rajik yang telah mendukung keberlangsungan acara KRS ini" Tambah Alvhi Peci selaku Pembina Komunitas Seperak. ***

Lebih baru Lebih lama