Popda Diharapkan Jadi Ajang Hasilkan Atlet Potensial


Purwokerto -Pekan olahraga pelajar daerah (Popda) tingkat Kabupaten Banyumas tahun 2019 mulai hari ini Senin (18/2/2019) digulirkan hingga hari Sabtu (23/2/2019) diawali dengan delapan cabang olahraga.

Kedelapan cabor itu antara lain bola voli, bola basket, bulutangkis, tenis meja, karate, pencak silat, sepak bola, dan kempo.

Untuk lima cabor digelar di GOR Satria Purwokerto yaitu bola voli, bulutangkis, tenis meja, pencak silat, dan sepak bola.

Sedangkan bola basket digelar di GOR SMK CBM purwokerto, kemudian karate di SMA N Sokaraja, dan kempo di kantor kelurahan Purwokerto lor.

Kepala Seksi Pembinaan Olahraga Prestasi dan Pendidikan, Dinporabudpar Banyumas, Lilik Gunawan mengatakan, pelaksanaan Popda tahun 2019 diharapkan berjalan lancar dan tidak ada halangan suatu apapun.

Selain itu, lanjutnya, melalui Popda tersebut dapat menghasilkan atlet-atlet yang potensial dan berbakat.

”Karena orientasi sebetulnya pembinaan olahraga prestasi ini kan prestasi, muaranya nanti prestasi. Jadi tidak sekedar rutinitas untuk melaksanakan popda ini. tiap tahun biasanya popda, popda tapi seperti itu, stagnan. Lalu kedepannya paling tidak nanti dihasilkan atlet-atlet yang bener-bener potensial”, ungkapnya kepada RRI di GOR Satria Purwokerto, Senin (18/2/2018).

Dia kembali mengingatkan tujuan diadakannya Popda untuk pembinaan prestasi yang nantinya dapat mewakili Banyumas di provinsi syukur melaju ke Popnas.

"Jadi paling ga ada atlet-atlet yang berprestasi jadi ketika nanti kita menang disini sampai ke karesidenan, lalu sampai ke provinsi mudah-mudahan bisa sampai ke Popnas nasional itu prestasi”,  terang Lilik Gunawan.

Pada tahun 2019 ini, lanjutnya ada sekitar empat ribu sampai lima ribu atlet pelajar yang berlaga di Popda dimana tersebar dari tingkat SD, SMP dan SMA sederajat.


Sumber
Lebih baru Lebih lama