Bertema trauma healing AAP dan Petahana ajak badut bagi takjil


PEKALONGAN - Dalam rangka trauma healing pasca musibah banjir kemarin serta meningkatkan ketaqwaan, iman dan untuk meraih berkah di bulan suci Ramadhan 1442 H tahun ini, Anak Anak Pekalongan (AAP) beserta petahana menghadirkan badut membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan (18 April 2021).


Pembagian takjil dilakukan menjelang buka puasa di perempatan lampu merah Ponolawen Kota Pekalongan. Bagi pengguna jalan yang melintasi lokasi saat itu mendapat takjil gratis dari komunitas AAP dan Petahana yang menghadirkan para badut untuk memeriahkan kegiatan tersebut.


Andy Wong selaku ketua komunitas tersebut mengatakan program Komunitas AAP dan Petahana tahun ini tidak hanya membagi takjil berbuka puasa, namun insya Allah akan membagikan paket sembako kepada keluarga kurang mampu di wilayah Kota Pekalongan. Melalui komunitas ini Andy Wong berharap kepada masyarakat untuk mendukung aktivitas komunitasnya.


"Nama komunitas AAP dan Petahana terbentuk dari para relawan sosial pasca bencana banjir kemarin. Kami harapkan masyarakat dan komunitas AAP dan Petahana bersatu padu, bahu membahu saling kerjasama dan kompak serta menjaga nama baik komunitas, nama baik daerah, nama baik pemerintah dan nama baik seluruh unsur yang ada di Kota Pekalongan.***

Lebih baru Lebih lama