Pengamanan di Pos Pantau Lebaran Pertigaan Guyangan Sruweng


KEBUMEN - Menjelang lebaran sejumlah personil kepolisian Polres Kebumen Polsek Sruweng berjaga di area pos pantau mudik lebaran di persimpangan Guyangan Kecamatan Sruweng Kabupaten Kebumen, yaitu di jalan yang menuju ke arah kota Kebumen dan Petanahan (06/05/21). 

Kapolsek Sruweng AKP Tri Sudjarwadi SH mengatakan pos pantau ini didirikan untuk mengatur arus lalu lintas kendaraan yang menuju arah Petanahan maupun ke arah Kebumen dari arah Gombong. Di pos pantau ini ditugaskan 14 personil guna untuk pengamanan dan mengatur arus lalu lintas mengantisipasi lonjakan penguna jalan menjelang Lebaran.

"Untuk pemudik dari luar daerah Jakarta khususnya sudah ada pos penyekatan di perbatasan Kebumen dan Banyumas, tepatnya di Buayan Kecamatan Rowokele, dan pos penyekatan lain di Kecamatan Ayah, Kecamatan Mirit dan Kecamatan Prembun" terangnya. 

"Kepada seluruh pengguna kendaraan roda dua atau lebih, kami dari kepolisian menghimbau untuk selalu taat hukum dalam berkendara, selalu mengedepankan dan mengunakan standar protokol kesehatan mengingat saat ini wabah global virus Covid-19 sedang menigkat. Kami harap semua waspada mengingat jalan raya akan padat menjelang lebaran. Sejauh ini di H-6 ini situasi di pertigaan Guyangan masih lancar belum ada kepadatan yang berarti, situasi aman terkendali," pungkasnya. ***
Kusmiadi
Lebih baru Lebih lama