Masyarakat Desa Pesanggrahan Terima Vaksin Covid-19 Tahap 1

PEKALONGAN – Jumat (22/10) bertempat di Balai Desa Pesanggrahan, Kecamatan Wonokerto, vaksinasi Covid-19 dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Pekalongan melalui Pukesmas Wonokerto 1 Kecamatan Wonokerto Kabupaten Pekalongan.

Kades Pesanggrahan, Cahyo Hartono, mengungkapkan, antusias warga sangat tinggi untuk ikut vaksinasi Covid-19 mengingat kasus Covid-19 di Kabupaten Pekalongan cukup tinggi.

"Vaksinasi dilakukan 2 hari, hari ini untuk umum dan minggu depan akan diadakan vaksinasi lagi. Warga semenjak pagi sudah ada yang antre untuk mendapatkan vaksin," ungkap Hartono.

Lebih lanjut, ia mengatakan saat ini masyarakat sudah semakin menyadari pentingnya vaksinasi sehingga sosialisasi berjalan dengan optimal dan lancar.

Seorang warga Desa Pesanggrahan, juga bersyukur karena sudah mendapatkan vaksinasi tahap ke-1 ini dan berharap kedepannya vaksinasi dapat berjalan dengan lancar.

"Efek yang dirasakan setelah vaksin tidak ada. Saya ingin mengajak orang tua agar bisa divaksin,” katanya.***
Lebih baru Lebih lama