Pimred Media Realita News geram adanya kekerasan terhadap wartawan

Cilacap, Media Realita News -- Hadi Try Wasisto R dari Media Realita News dan Tulus Pratomo dari Buser Indonesia dikeroyok sejumlah orang hingga luka-luka memar di badannya.

Peristiwa tersebut dilatarbelakangi oleh pengusaha peternak babi yang mengerahkan sekelompok orang untuk mengeroyok kedua wartawan di rumahnya di Desa Selarang, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Sabtu Sore (30/04/2022) sekitar pukul 16.00 WIB.

Tokoh Pers Jawa Tengah Ardhi Solehudin yang juga Pemimpin Redaksi Media Realita News dan PT Realita Jaya Sakti merasa geram. Ia berharap pihak kepolisian mengusut tuntas pelaku sekaligus dalang tindakan kekerasan tersebut.

" Mohon kepada Polda Jateng khususnya Polres Cilacap untuk mengusut tuntas dalang tindakan kekerasan terhadap Saudara kita  Waka Pemred Realita News yaitu Hadi Try Wasisto R," tegas Ardhi.

"Saya sangat mengecam tindakan kekerasan terhadap jurnalis, padahal jurnalis ini hanya melakukan kewajibannya untuk mendapatkan informasi aktual bagi masyarakat," kata Ardhi.

Menurut Ardhi, aksi kekerasan ini merupakan pelanggaran terhadap Undang Undang (UU) 40 Tahun 1999 tentang Pers.

"Kasus seperti ini tidak bisa didiamkan, karena ini merupakan serangan pada kebebasan pers dan masuk ke tindak pidana serius karena menghalangi dan menghambat kegiatan jurnalistik," tegas Ardhi.

Lebih lanjut, menurut Ardhi, kalau memang ada yang mau ditanyakan, cukup ditanya baik baik saja tidak perlu memanggil  sekelompok masa atau preman.

"Tidak usah melakukan kekerasan. Kita ini hidup di era kebebasan pers, sangat disayangkan kalau hal semacam itu masih terjadi terhadap wartawan," pungkasnya.***
Lebih baru Lebih lama