Jalin Silahturahmi, Pimred Media Realita News Com Kunjungi Polsek Purwokerto Selatan


Banyumas, Media Realita News Com --Pemimpin Redaksi (Pimred) media Online dan cetak Realita News Com, Ardhi Solehudin melakukan silaturahmi sekaligus mengundang Kapolsek dalam rangka kegiatan Anniversary ke 4 FWJ Indonesia di Gedung Soetedjo Purwokerto pada tanggal 28 Juli 2023, ke Kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Purwokerto Selatan, Jln Perintis Kemerdekaan No. 3,Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (18/07/2023).


Kedatangan Pimpred Media Realita News Com didampingi jajaran Redaksi Bung Ruswanto al Aril Gondrong disambut ceria oleh Kapolsek Kompol Puji Nurochman, SH, M.H.


Kapolsek Purwokerto Selatan Kompol Puji Nurochman, S.H, M.H. didampingi oleh anggota nya yakni Kanit Intelkam Ipda Joko Ariyanto, S.H. P. S,  dan Aiptu Anung Windu Nugroho, S. H. P. S Panit Yamin, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kedatangan Pimred Media Realita News com. Menurutnya saat ini kami sangat bangga atas silaturahmi nya. Serta berharap bisa selalu bersinergi dengan teman teman dari media dan atas undangan nya dalam rangka kegiatan Anniversary FWJ Indonesia yang ke 4, siap mendukung sepenuhnya dan juga pengamanan, karena pada acara kegiatan nanti tepat nya di wilayah Polsek Purwokerto Selatan. 


"Saya berharap selaku kapolsek, bukan hanya silahturahmi ini saja, kami pun yakin betul bahwa media juga sangat berperan memajukan kepolisian untuk meminimalisir isu- isu yang kita hadapi. Saya juga berharap betul media bisa terus berkomunikasi dengan kita, terutama meminimalisir isu yang punya potensi masalah dampaknya kamtibmas," ujar Kapolsek Purwokerto Selatan dalam pemaparannya.


"Kita harapkan tugas tugas dalam pemeliharaan kamtibmas ini bisa terjaga betul, bagaimanapun dampaknya akan sangat luas terkait pemberitaan," tambahnya. 


Selain itu, Kompol Puji Nurochman juga menambahkan, kedepan diperlukan dukungan, sinergitas dan kerjasama antara Polri dengan media untuk menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah kabupaten Banyumas yang kondusif.


Sementara itu, Pimred Media Realita News, Ardhi Solehudin mengatakan, bahwa kedatangannya ke kantor polsek tidak lain hanya untuk bersilahturahmi, Insan Pers dan aparat kepolisian, meski tugas dan fungsinya berbeda namun ada beberapa titik persamaan. Dan kami sama sama memiliki peran sebagai ikut serta dalam menjaga ketertiban,"ucapnya.


Kami lanjut Bopo sapaan akrab Ardhi Solehudin menjadikan media sebagai sarana edukasi bagi masyarakat. Salah satunya selain memberikan informasi informasi yang bersifat membangun dan juga menyajikan berita berita yang sesuai dengan fakta yang sebenarnya. 


"Kami pastikan tidak memberikan berita atau informasi yang bersifat provokatif," tegasnya. 


Kami menurut Bopo, dengan media ini, kita sama sama berpartisipasi aktif turut membantu memberikan berita yang senantiasa berimbang akurat serta mengedepankan kode etik jurnalistik. (Red) ***

Lebih baru Lebih lama