KAPOLDA JATENG BUKA PENDIDIKAN PEMBENTUKAN BINTARA POLRI DI SPN PURWOKERTO

Pendidikan Pembentukan Bintara Polri TA 2020/2021 dibuka oleh Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, (17/11). Pada pembukaan pendidikan tersebut, Kapoda Jateng didampingi oleh Wakapoda Brigjend Pol Abiyoso Seno Aji dan PJU Poda Jateng, Kapolresta Banyumas dan Kapolres Jajaran eks Wilayah Banyumas serta Staf SPN Polda Jateng. 

PURWOKERTO - Amanat Kapolri yang dibacakan oleh Kapolda Jateng menyebutkan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun Ajaran 2020/2021 dilaksanakan dalam situasi pandemi Covid-19. Maka dengan ini diperlukan penanganan khusus dan seksama dalam proses penyelenggaraan pendidikan tersebut.

Efektivitas dalam menjalankan proses pendidikan harus memenuhi standar yang telah ditetapkan dengan menerapkan prinsip pendidikan yang sehat - efektif serta berkualitas.

Menurutnya aspek kesehatan tetap menjadi prioritas utama untuk menjamin proses pendidikan berjalan dengan baik yang sehingga dapat mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) Polri yang berkualitas unggul dan berbudi pekerti luhur. Jumlah mencapai 80 persen dari jumlah total anggota Polri, Bintara Polri menjadi etalase institusi di mata publik.

"Sekali lagi saya tekankan bahwa calon Bhayangkara siswa nantinya dan kedepannya akan menjadi tulang punggung pelaksanaan tugas Polri yang langsung bersentuhan dengan warga masyarakat," ungkapnya.

Sebelumnya sebanyak 11.208 calon Bhayangkara siswa, yang terdiri atas 10.648 pria dan 560 wanita, telah dinyatakan lulus untuk mengikuti Pendidikan Pembentukan Bintara Polri secara serentak di Sekolah Polisi Wanita dan 31 SPN Polda Jajaran.

Adapun jumlah siswa yang telah di nyatakan lulus yang mengikuti pendidikan di SPN  Polda Jateng Purwokerto sebanyak 457 siswa. ***



JALUR KHUSUS SEPEDA PURWOKERTO DIRESMIKAN

Bersepeda tidak saja digemari warga Jakarta dan kota-kota besar lain, warga di Purwokerto, Jawa Tengah, pun demikian. 

PURWOKERTO - Untuk mengantisipasi tren kenaikan jumlah pesepeda yang cukup signifikan di kawasan perkotaan Pemerintah Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, pada 15 November kemarin meluncurkan jalur khusus sepeda dan aplikasi untuk pesepeda Si Bagoess (Aplikasi Banyumas Gowes Sehat dan Selamat).

Pada video di bawah ini anda dapat melihat perjalanan pesepeda melintasi jalur khusus sepeda yang baru saja diresmikan. Wartawan Media Realita News merekamnya dari atas kendaraan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyumas



Peluncuran jalur khusus sepeda dan aplikasi Si Bagoess tersebut diadakan di Alun-alun Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Minggu (15/11/2020), ditandai dengan pelaksanaan Gowes Bareng (bersepeda bersama) yang diikuti ribuan peserta.

Saat memberikan sambutan di depan para peserta pada event tersebut, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyumas Agus Nur Hadie mengatakan bahwa pihaknya menyediakan fasilitas jalur sepeda tersebut sebagai pendukung bagi pengguna jalan, mewujudkan ketertiban berlalu lintas, untuk memfasilitasi aktivitas warga yang berolahraga, sehingga meningkatkan imun tubuh pada masa pandemi Corona (15/11).



Wartawan Media Realita News (kiri) di lokasi kegiatan.


Penyediaan jalur khusus sepeda tersebut merupakan tindak lanjut Peraturan Menteri Perhubungan No. 59/ Tahun 2020 tentang Keselamatan Pesepeda di Jalan Raya dan Peraturan Bupati Banyumas No. 41/Tahun 2020 tentang Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas di Kawasan Kegiatan Perkotaan Purwokerto. 

BACA LIPUTAN SELENGKAPNYA:

GOWES BARENG DI JALUR KHUSUS SEPEDA PURWOKERTO

Lebih baru Lebih lama