265 KPM di Desa Kalimandi terima Bantuan Sosial Tunai


BANJARNEGARA - Sebanyak 265 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terdampak pandemi Covid-19 Desa Kalimandi, Kecamatan Purwareja, Kabupaten Banjarnegara menerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Pemerintah di Balai Desa Kalimandi (16/4/2021). 


Kegiatan penyerahan disaksikan Kepala Desa Kalimandi, Sumardi didampingi Kasi Kesra Kecamatan Klampok, Suroto, Babinsa koramil/08 Klampok dan Babhinamtibmas Polsek Klampok. 


Dalam kegiatan, pihak Desa Kalimandi, bekerjasama dengan Kantor Pos Indonesia (Persero) Cabang Klampok, Banjarnegara


Bantuan Sosial Tunai merupakan bantuan dari Pemerintah melalui Kementerian Sosial RI yang diperuntukan bagi masyarakat yang terdampak Covid-19. Bantuan untuk kali ini senilai Rp 600 ribu per KPM dihitung mulai bulan Maret hingga April 2021.


Penyerahan bantuan dilakukan oleh petugas dari Kantor Pos Indonesia (Persero) Cabang Klampok, Banjarnegara, Heni Priono kepada KPM di Desa Kalimandi yang sudah terdaftar, dibantu perangkat Desa Kalimandi.


Kasi Kesra Kecamatan Klampok, Suroto mengatakan BST tersebut tahap ke ll dan lll dan masing-masing KPM mendapat Rp 600 ribu. 


Dalam situasi pandemi Covid-19, Suroto telah menghimbau kepada warga yang hadir agar mengikuti aturan Protokol kesehatan diantaranya, memakai masker dan menjaga jarak agar menghindari kerumunan. 


"Hal ini bertujuan untuk memutus mata rantai virus Covid-19. Saya berpesan juga kepada warga masyarakat agar tetap menjaga kesehatan dan tak lupa saya mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa 1442 H," ungkapnya. 


Suroto mengucapkan terima kasih kepada Kementrian Sosial (Kemensos) atas bantuan yang telah diberikan kepada warga masyarakat di wilayah Kecamatan Klampok. 


"Semoga bantuan dari Kemensos ini dapat diterima dengan baik dan bermanfaat untuk warga masyarakat terdampak pandemi Covid-19, khususnya warga Desa Kalimandi," ucapnya. 


Kegiatan berlangsung pukul 13.00 WIB dan berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai acara dengan menerapkan Protokol kesehatan. ***

Lebih baru Lebih lama