𝕾𝖗𝖆𝖌𝖊𝖓, 𝖒𝖊𝖉𝖎𝖆𝖗𝖊𝖆𝖑𝖎𝖙𝖆𝖓𝖊𝖜𝖘 𝖈𝖔𝖒 - Jateng - Kapolres Sragen, AKBP Petrus Parningotan Silalahi, menghadiri acara Silaturahmi Forkopimda bersama Forum Komunikasi Pencak Silat Sragen (FKPSS) yang dilaksanakan di Pendopo Sumonegaran, Rumah Dinas Bupati Sragen.
Dalam kesempatan ini, Kapolres menekankan pentingnya pendekatan persuasif dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) di Kabupaten Sragen.
Kapolres Sragen juga menyampaikan bahwa pihaknya akan selalu mendahulukan upaya dialog dan koordinasi dengan berbagai perguruan silat di Sragen untuk memastikan keamanan tetap terjaga.
Seperti disampaikan Kapolres dalam sambutannya, untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga ketertiban, Polres Sragen berkomitmen untuk memberikan edukasi dan pelatihan kepada anggota perguruan silat.
" Komitmen Polres Sragen untuk memberikan edukasi dan pelatihan kepada anggota perguruan silat, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga ketertiban, " tuturnya.
"bahwa kedepan, Polres Sragen akan pula menyelenggarakan kegiatan sarasehan atau pertemuan serupa di masa mendatang, guna memperkuat hubungan dan sinergi antara aparat keamanan dan komunitas pencak silat di Sragen, " lanjutnya.
Sementara itu, dalam sambutannya Bupati Sragen, dr. Hj. Kusdinar Untung Yuni Sukowati, menyampaikan rencana besar untuk menggelar festival rampak silat di Kabupaten Sragen.
Bupati Kusdinar menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan komunitas pencak silat dalam menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada 2024.
Dan sebagai bentuk apresiasi terhadap peran FKPSS dalam menjaga situasi yang kondusif, Bupati merencanakan festival rampak silat yang akan diadakan dengan alokasi anggaran sebesar 200 juta rupiah.
Acara ini diharapkan menjadi momen yang meriah dan spesial bagi masyarakat Sragen serta menjadi ajang unjuk kemampuan para pesilat lokal.
Festival ini juga dimaksudkan untuk memperkuat rasa persaudaraan antar perguruan silat dan meningkatkan prestasi para atlet pencak silat dari Sragen.
Bupati mengharapkan dukungan penuh dari semua pihak untuk mensukseskan acara tersebut.
Khnza