Rakor percepatan penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi

PALEMBANG - Panglima Kodam II/ Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi mengikuti Rapat Koordinasi bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumatera Selatan dan Kabupaten/ Kota se-Sumatera Selatan (9/11) di Hotel Santika Premiere, Palembang dengan tema "Sinergitas Forkopimda Provinsi dan Kabupaten/Kota Dalam Percepatan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi di Wilayah Provinsi Sumsel.

Hadir Gubernur Sumsel H. Herman Deru, Wagub Sumsel H. Mawardi Yahya, Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, M.H., Kajati Sumsel Drs. M. Rum, S.H., M.H., Danrem 044 Gapo Brigjen TNI  Mohammad Naudi Nurdika, S.I.P., Danlanud SMH Palembang, Danlanal Palembang, Kaban Kesbangpol, Asisten I Pemprov Sumsel, Deputi Penanganan Darurat BNPB, Kepala Basarnas Sumsel, Para Bupati/Walikota Se-Sumsel, Para Dandim jajaran Korem 044/Gapo, para Kapolres jajaran Polda Sumsel, para Kajari Se-Sumsel dan para Kepala BPBD Kota/Kab se-Sumsel.

Gubernur Sumsel H. Herman Deru menginginkan agar vaksinasi, bukan hanya menambah imun, juga menambah kepercayaan diri beraktivitas seperti sedia kala dan tetap patuh disiplin kesehatan.

Sementara itu, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi menyampaikan, ada tiga faktor mempercepat pelaksanaan vaksinasi yaitu, pertama adalah ketersediaan vaksin, kedua yaitu vaksinator dan ketiga adalah masyarakat.

 "Ketiga faktor ini kita tingkatkan lagi implementasinya", ujar Pangdam. ***
Lebih baru Lebih lama