Kasat Reskrim Polresta Banyumas Terima Kunjungan Wartawan

BANYUMAS - Kasat Reskrim Polresta Banyumas Polda Jateng Kompol Berry ST SIK didampingi Iptu Slamet menerima kunjungan wartawan Media Realita News dan Buser di ruang kerjanya (1/3).



"Wartawan saya anggap saudara, sebab media massa itu salah satu senjata saya dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara di Negara Kesatuan Republik Indonesia ini, " kata Kasat Reskrim.

Pada kesempatan itu ia juga mengajak untuk bersama-sama menciptakan sinergitas yang baik antara Polri dan pers, menjamin penegakan hukum serta terwujudnya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

BACA JUGA:
Pemred Media Realita News Kunjungi Ponpes Al-Huda Purworejo

"Terima kasih kepada seluruh anggota kelompok kerja wartawan di wilayah hukum Polresta Banyumas, karena mendukung tugas dan kinerja pihak Kepolisian," pungkas Kompol Berry ST SIK.

Dengan sinergi tersebut maka Kabupaten Banyumas diharapkan terjaga keamanannya dan tetap kondusif.

"Media Pers adalah mitra kepolisian dalam penyampaian informasi kepada masyarakat. Peran media sangat penting sebagai sarana penyampaian informasi kepada publik," kata Aril yang hadir mewakili Pemred Media Realita News Ardhi Solehudin.

BACA JUGA:
Presiden Tinjau Vaksinasi Massal dan Resmikan KRL Yogyakarta - Solo

Di dalam kemitraan, polisi tetap mengikuti peraturan dan kode etik profesi. Kepolisian yang bekerja secara profesional tentu menjunjung tinggi hak asasi manusia, sehingga dicintai masyarakat.

"Demikian pula bagi insan pers, tidak bisa lepas dari kode etik jurnalistik. Pers yang profesional dan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik tentu memberikan dukungan terhadap kinerja kepolisian," demikian tegasnya. ***


BACA JUGA:
Musyawarah dan Aspek-aspek Moralitasnya



Lebih baru Lebih lama